Rangking FIFA Terbaru Buat Timnas Indonesia Melesat bak Kilat, Vietnam Anjlok Jauh

05 Apr 2024, 10:23:19 WIB
Rangking FIFA Terbaru Buat Timnas Indonesia Melesat bak Kilat, Vietnam Anjlok Jauh
Timnas Indonesia (twitter/_timnasupdate)

Kabaryo.com - Ranking FIFA terbaru untuk Timnas Indonesia mengalami peningkatan pesat sementara Vietnam mengalami penurunan drastis.FIFA baru saja merilis rangking tim nasional di dunia terbarunya pada Kamis (4/4/2024).

Dalam perangkingan terbaru versi FIFA, Timnas Indonesia berhak menempati urutan ke-138 dunia.Rangking tersebut dapat diartikan bahwa Timnas Indonesia mengalami kenaikan sebanyak 8 posisi.

Itu menjadi peringkat terbaik yang diraih oleh Indonesia dalam kurun waktu 13 tahun terakhir.Indonesia menjadi tim nasional dengan kenaikan peringkat terbesar dalam rangking FIFA edisi kali ini.

Jika dilihat mundur pada Februari 2024, Indonesia diketahui masih berada di peringkat ke-142.Namun, begitu hasil positif diraih melawan Vietnam secara beruntun, peringkat Tim Merah Putih langsung melejit.

Kenaikan pertama terjadi saat pasukan Shin Tae-yong berlaga di Piala Asia 2023 antara 12 Januari dan 10 Februari 2024.Indonesia tercatat naik ke peringkat ke-142 setelah sukses menembus babak 16 besar.

Sebelumnya Skuad Garuda hanya duduk di urutan ke-146 dunia.Faktor penentu yang membuat Indonesia naik peringkat adalah kemenangan atas Vietnam di fase grup Piala Asia 2023.Di samping itu lumbung poin yang berbuah kenaikan peringkat signifikan juga dihasilkan dari kemenangan beruntun atas The Golden Star di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Dua kali Timnas Indonesia menekuk Vietnam di fase grup dengan kemenangan 1-0 dan 3-0.Hasil itulah yang membuat Indonesia berturut-turut menuai 15,37 dan 14,66 poin. Sebaliknya, kekalahan berturut-turut dari Indonesia membuat vietnam bernasib apes di rangking FIFA.

Akibat kekalahan beruntun di Maret 2024, Vietnam harus rela turun 10 peringkat.The Golden Star untuk sementara menempati rangking FIFA ke-115.Semula posisi dari Vietnam adalah peringkat ke-105 dunia.Mereka bahkan dinobatkan sebagai tim yang rangkingnya jatuh terbanyak dan kehilangan poin terbanyak versi FIFA.

Di Asia Tenggara, pemilik peringkat terbaik di rangking FIFA masih dipegang oleh Thailand dengan menempati urutan ke-101.

Adapun kenaikan di rangking FIFA juga membuat Indonesia melewati Malaysia (138), Filipina (141), Singapura (155), dan Myanmar (163) di level peringkat Asia Tenggara.

Sumber: FIFA