Prediksi PSG Vs AC Milan Liga Champions: Ajang Pembuktian Ramos, Mbappé, dan Dembele

25 Oct 2023, 20:29:18 WIB
Prediksi PSG Vs AC Milan Liga Champions: Ajang Pembuktian Ramos, Mbappé, dan Dembele
PSG. (Instagram/o.dembele7)

Kabaryo.com - Setelah dilibas Newcastle dengan skor 4-1, PSG akan meladeni perlawanan AC Milan pada matchday ke-3 Liga Champions, Kamis (25/10/2023) dini hari WIB. Modal penting pun telah dimiliki Kylian Mbappé Cs jelang laga melawan tim besutan Stefano Pioli di Parc des Princes.

Dua kemenangan meyakinkan ditorehkan PSG. Ini tandanya, PSG perlahan mulai bangkit dari keterpurukan yang mereka telan di St James' Park.

Besar kemungkinan, trio Gonçalo Ramos, Mbappé, dan Ousmane Dembélé akan diturunkan sejak awal untuk mencetak gol lebih dulu dan memancing para pemain AC Milan bermain lebih menyerang.

Ketiga striker tersebut akan memanfaatkan lebar lapangan dan mengajak para pemain AC Milan beradu kecepatan. Serangan balik pun siap dilancarkan sewaktu-waktu bila para pemain Milan mulai meninggalkan lini pertahanan.

Jangan lupa, PSG masih punya penyerang bertaji lainnya dalam sosok Randal Kolo Muani. Luis Enrique bisa memanfaatkan bola direct bila memainkan Randal Kolo Muani di babak kedua saat AC Milan merapatkan pertahanan.

Sementara itu, AC Milan wajib mati-matian agar bisa mendapatkan kemenangan perdana di Liga Champions musim ini. Setelah kalah melawan Juventus di Serie A, laga melawan PSG bisa mengembalikan kepercayaan diri para pemain Milan bila meraih poin penuh.

AC Milan membutuhkan daya gedor seorang Rafael Leão. Selain itu, permainan magis dari Christian Pulisic juga bisa menjadi pembeda di laga kali ini.

Sorotan juga akan tertuju pada duel Hernandez bersaudara. Selain itu, reuni kiper PSG, Gianluigi Donnarumma, dengan Milan juga tak kalah menarik.

Laga ini diprediksi akan dimenangkan oleh PSG dengan skor tipis. Selain itu, besar peluang Gianluigi Donnarumma untuk meraih clean sheet.