Rahasia Kulit Glowing: Rutinitas Perawatan Kulit Selebriti

15 May 2024, 00:04:00 WIB
Rahasia Kulit Glowing: Rutinitas Perawatan Kulit Selebriti
Gambar kulit wajah Mahalini (instagram)

Kabaryo.com Punya kulit Glowing seperti banyak artis terkenal biasanya jadi impian perempuan Indonesia. Kebanyakan yang diketahui banyak orang bahwa artis terkenal yang mempunyai kulit mulus bersinar biasanya perawatanya sangat mahal, diluar kemampuan kebanyakan orang pada umumnya, sebenarnya tidak sepenuhnya benar, karena tidak hanya itu, ada beberapa yang dilakukan untuk mendapatkan hasil tersebut, seperti makanan yang benar, pembersihan kulit yang benar, bahkan terkait stres. Untuk lebih jelasnya mari kita bahas, Rahasia kulit Glowing selebriti.

Cleansing: Pembersihan mendalam sebelum tidur

Biasanya para artis melakukan pembersihan Make Up sebelum tidur, salah satu caranya menggunakan teknik Double Cleansing yaitu cara pembersihan wajah berbasis minyak untuk menghapus makeup dan tabir surya yang masih menempel diwajah, diikuti oleh pembersih berbasis air untuk membersihkan kotoran dan minyak berlebih. Kenapa Make Up harus dibersihkan saat malam hari? karena kulit beregenerasi saat malam hari, kalau masih ada make up akan mengganggu proses tersebut.

Masker wajah: untuk tambahan nutrisi kulit

Biasanya para selebriti menggunakan masker wajah hampir setiap hari, ada 2 jenis masker yaitu sheet mask dan clay mask, yang berguna untuk memberikan nutrisi tambahan pada kulit dan mengecilkan pori-pori.

Eksfoliasi: Mengangkat sel kulit mati

Perlu dilakukan pengangkatan sel kulit mati yang ada pada permukaan kulit agar kulit yang lebih segar dilapisan bawahnya lebih nampak. Hal ini bisa dilakukan menggunakan Scrub atau Masker.

Antioksidan: Kandungan penting untuk kulit

Makan makanan yang benar juga sangat berpengaruh besar terhapat kesehatan kulit. Makanlah makanan yang banyak mengandung Antiosidan. Kenapa? karena kandungan Antioksidan sangat diperlukan untuk menangkal penuaan atau sering disebut radikal bebas, selain itu juga bisa digunakan tubuh untuk melakukan regenerasi kulit.

Stress: tekanan pikiran berpengaruh pada kesehatan kulit

Akibat dari stres dapat mengganggu produksi antioksidan alami pada tubuh yang digunakan untuk menangkal radikal bebas didalam tubuh yang mempengaruhi kesehatan kulit.

Jangan lupa untuk mengunjungi perawan kulit profesional agar mendapatkan tips dan perawatan kulit yang pas yang sesuai dengan jenis kulit anda.