Mengapa Judi Online Menarik Bagi Orang Kelas Menengah Bawah

19 Jun 2024, 21:57:23 WIB
Mengapa Judi Online Menarik Bagi Orang Kelas Menengah Bawah
Gambar Orang Bermain Judi yang dilarang oleh negara dan agama (Unsplash)

Kabaryo.com Sebenarnya Judi Online adalah kegiatan yang dilarang dan berbahaya di seluruh wilayah Indonesia dan banyak negara lainya. Namun kegiatan ini tetap masih banyak dilakukan oleh masyarakat kelas menengah bawah secara sembunyi maupun terang-terangan, terkadang ada penjual ramai pada kumpul teriak-teriak yang dikira sedang nonton sepak bola, ternyata sedang bermain Judi Online menggunakan Aplikasi Android. Judi dalam bentuk apapun, akan selalu menjanjikan iming-iming kemenangan mendapatkan uang dengan jumlah fantastis tanpa memberitahu tingkat kemenangan yang sebenarnya sangat kecil atau bahkan mustahil. Hal ini tentu menimbulkan pertanyaan, mengapa judi online menjamur dan begitu menarik bagi mereka?

Cara Praktis Mendapatkan Uang Dengan Cepat

Bagi orang kelas menanengah bawah yang hidup dalam kondisi sulit dan serba pas-pasan, dengn melihat judi online mereka seperti mendapatkan harapan menghasilkan uang dengan cepat dan mudah. Padahal secara peluang kebanyakan Judi hampir kecil sekali, itulah kenapa agama dan negara melarang judi online. Kebanyakan pemainnya sudah tidak bisa berpikir jernih akan baik dan buruknya, terlalu dibutakan oleh hadiah yang akan didapatkanya.

Kemudahan Mendapatkan Aplikasi Layanan Judi Online

Judi online dapat diakses dengan mudah melalui Smartphone, yang hampir dimiliki oleh semua orang termasuk mereka dari kelas bawah. Hal ini membuat mereka dapat bermain judi kapanpun dan dimanapun, selama mereka mempunyai Internet, kapanpun dimanapun kegiatan ini akan sangat mudah dilakukan.

Pemain Judi Online Mempengaruhi Orang Sekitarnya

Salah satu bahaya kegiatan ini, bisa mempengaruhi orang sekitar yang tidak bermain judi. Ketika seorang pemain Judi menang dengan mendapatkan uang banyak, lalu cerita terhadap teman yang sedang kesusahan dalam ekonomi, hal ini seperti menjadi motivasi bagi orang-orang dengan keadaan seperti itu. Orang-orang dengan edukasi rendah tentang pemahaman judi akan mudah terpengaruh.

Apa Efek Buruk Yang Akan Terjadi Jika Judi Online dibiarkan?

Di Indonesia efek buruk Judi Online sudah sangat banyak ditemukan, paling ringan adalah banyak orang kelas bawah yang kehilangan uang mereka, sehingga memperparah kondisi keuangan mereka, selain itu juga menyebapkan masalah sosial seperti mengakibatkan perceraian, KDRT, dan kriminalitas. Tidak hanya itu masalah mental akibat judi juga sering terjadi seperti depresi, kecemasan, dan stres setelah kehilangan banyak uang.

Apa yang harus diperbaiki untuk Indonesia Bebas Judi?

Pemerintah harus memberikan pemahaman secara mendetail apa itu judi secara mendalam dan jelas yang disesuaikan dengan kecerdasan masyarakatnya. Harus diberikan contoh perhitungan seberapa kecil kesempatan pemain untuk bisa menang dan harus dijelaskan bahwa Judi dalam bentuk apapun adalah kegiatan Penipuan yang dilakukan oleh bandar terhadap pemainnya menggunakan berbagai skenario yang sudah diatur.