Internet Starlink : Apakah Peluang, Manfaat dan Bahaya Bagi Negara Indonesia?

07 Jun 2024, 22:00:55 WIB
Internet Starlink : Apakah Peluang, Manfaat dan Bahaya Bagi Negara Indonesia?
Logo Starlink (unsplash)

Kabaryo.com Starlink adalah salah satu penyedia Internet yang ada di dunia saat ini. Akhir bulan ini sangat heboh terkait dengan kontroversi penyedia Internet ini. Beberapa orang menganggap hal ini sebagai sesuatu yang positif, sedangkan ada juga yang memandang hal ini sebagai hal negatif. Untuk beberapa hal yang dianggap negatif, sebenarya sudah diprediksikan akibat dari layanan Internet Starlink yang masuk ke Indonesia ini, begitu juga dengan hal positifnya. Kira-kira apa saja baik buruknya bagi negara tercinta kita ini? 

Mari kita bahas lebih lanjut mulai dari hal baik yang bisa datang, dilanjutkan dengan apa yang buruk bagi negara kita.

 

Kabar baik pertama, Akses Internet ke Daerah Terpencil jadi lebih mudah

Jadi selama ini, Indonesia sudah mulai banyak pengguna Internetnya, terbukti dari meningkatnya penjualan E-Commerce di Internet seperti, Shopee, Tokopedia, Lazada dan lain sebagainya. Mudah sekali menemukan layanan Internet di kota-kota besar di Indonesia, tetapi sangat sulit saat anda memasuki wilayah terpencil seperti di Desa. Hal ini terjadi karena Infrastruktur yang belum dibuat atau tidak dibuat karena terkait medan. Dengan adanya Starlink yang bisa digunakan tanpa kabel untuk terhubung ke internet, hal ini bisa jadi solusi.

Akses Informasi Bagi Warga Yang Belum Punya Internet

Bagi yang di daerah susah Internet, biasanya aliran informasi yang beredar sangat terbatas, dengan adanya Internet akan membantu mendapatkan Informasi yang lebih mudah dan terbaru, salah satunya akses materi belajar untuk siswa atau akses tutorial belajar lainya yang ada di internet, seperti memasak, programing, ide bisnis dan lainya. 

Kegiatan Bisnis

Jika anda pelaku bisnis, Internet akan sangat membantu dalam penyebaran produk seperti marketing produk yang bisa meningkatkan penjualan karena orang yang terhubung oleh internet bisa sangat banyak.

Tetapi karena Starlink adalah layanan Internet yang disediakan oleh luar negeri, tentu ada hal yang perlu diwaspadai.

 

Keamanan Data Warga Indonesia

Masih ingat dengan kasus Facebook, banyak sekali orang Indonesia yang mendaftar Sosial Media tersebut, kemudian terjadi kasus kebocoran data yang membuat heboh seluruh dunia, kira-kira apakah warga Indonesia merasa dirugikan? jelas, data pribadi yang seharusnya tidak semua orang boleh tahu jadi tersebar kemana-mana. begitu juga dengan kekhawatiran yang sama terhadap layanan Starlink.

PT. Telkom ketar-ketir

Keunggulan Starlink sangat luar biasa, yang mustahil akan bisa dikalahkan oleh penyedia Internet tradisional seperti Telkom yang masih menggunakan kabel dan banyak keluhan yang beredaar di internet. Tentu saja, jika dibiarkan berjualan ritel maka tidak akan lama telkom akan tutup.

Internet Indonesia Ada Ditangan Negara Amerika

Hal ini yang paling besar bahayanya, melihat potensinya Starlink memang luar biasa, jika Internet seluruh negeri nantinya ada dibawah kendali Starlink tentu saja tidak baik, Starlink adalah perusahan milik Amerika Serikat jika Internet di Indonesia dikuasai Starlink artinya dikuasai Amerika. Hal ini bisa membuat Indonesia lemah di panggung dunia, karena terdapat sesuatu yang penting dalam negeri yang dikuasai asing.